Jet Lag bisa terjadi dalam perjalanan melalui zona waktu yang berbeda. CDC ‘Center for Disease Control and Prevention’ America menyatakan bahwa Jet Lag bukan masalah yang serius dalam sendirinya; tapi Jet Lag membuat perjalanan lebih sulit. Jet Lag memotong waktu dari liburan dan waktu business. Selain itu, kekurangan selera, sakit perut dan rasa mual juga timbul karena Jet Lag.
Sebenernya, apa itu Jet Lag? Jet lag adalah gangguan tidur berupa rasa kantuk pada siang hari dan sulit tidur pada malam hari, yang timbul setelah melakukan perjalanan jarak jauh dengan pesawat, melewati zona waktu yang berbeda. Ini karena jam badan kita disesuaikan dengan jam dari zona waktu tempat kita tinggal, ketika perjalanan panjang ke zona waktu yang berbeda jadi ada perbedaan. Ini karena pas malam di barat, di timur siang. Waktu tidur di satu tempat adalah waktu kerja di tempat lain.
Nah, pertanyaan nya itu apa Jet Lag bisa dicegah? Mungkin tidak dicegah, tapi ada banyak cara untuk meringankan Jet Lag. CDC memberi saran yang simple dan mudah:
- Kalau terbang ke barat, tidur 1 atau 2 jam lebih telat.
- Kalau terbang ke timur, tidur 1 atau 2 jam lebih pagi.
Jet Lag bisa diringankan, tapi tidak bisa diobati. Badan kita akan merasa kurang nyaman selama perjalanan. Ini beberapa tips untuk membuat perjalanan lebih menyenangkan.
Pastikan yang perlu dibawa sudah disiapkan; dokumen penting seperti paspor dan visa. Selesaikan packing beberapa hari sebelum berangkat dan jangan lupa beristirahat yang cukup sebelum perjalanan.
Hindari minuman dengan kafein sebelum dan selama penerbangan; minuman seperti kopi, cola, energy drink dan hindari juga alkohol. Kafein akan mempersulit istirahat dalam pesawat, alkohol akan menyebabkan dehidrasi. Minum air yang banyak! Stay fresh, stay hydrated. Jangan makan kebanyakan dalam penerbangan.
Selama didalam pesawat, usahakan duduk senyaman mungkin. Jika perjalanan lebih dari 2 jam, usahakan berdiri dan jalan untuk melancarkan sirkulasi darah supaya badan tidak merasa kaku.
Kalau perbedaan jam lebih besar dari 3 jam, badan akan merasa kesulitan menyesuaikan ke waktu lokal. Ini 7 tips untuk mempercepat sembuh dari Jet Lag.
- Ikuti jadwal tidur dan bangun di lokasi kesampaian.
- Cari tempat yang terang di siang hari. Malam hari, pakai obat tidur yang sesuai untuk membantu tidur.
- Makan porsi kecil untuk menghindari sakit perut dan masalah lain.
- Hindari alkohol, alkohol mengganggu tidur dan akan memperparah jet lag.
- Minum kopi dan olahraga ringan di siang hari, ini akan membantu bangun siang hari. Hindari minum kopi di malam agar bisa tidur tanpa kesulitan.
- Minum air yang banyak.
- Jika ngantuk di siang hari, tidur siang yang singkat bisa membantu. Jangan lebih dari 15-20 menit, ini akan menghilangkan ngantuk ringan dan tidak mempersulit tidur malam.