Bingung cara menidurkan bayi yang susah tidur? Anda wajib tahu penyebabnya terlebih dulu agar bisa mengatasi masalah ini.
Bayi rewel susah tidur adalah salah satu masalah klasik yang pasti dialami oleh para orang tua, namun bisa membuat stres. Nah, stres pada ibu tidak hanya berdampak buruk bagi dirinya sendiri tapi juga pada bayinya. Oleh karenanya, Anda perlu tahu apa saja penyebab dan cara mengatasi bayi yang sulit tidur.
Apa Penyebab Bayi Rewel saat Mau Tidur?
Ada beberapa hal yang bisa membuat bayi Anda mengalami kesulitan tidur, yaitu:
1. Kekenyangan atau Kelaparan
Penyebab paling umum bayi rewel susah tidur adalah kekenyangan atau kelaparan. Ketika bayi Anda merasa terlalu kenyang, maka bayi akan merasa kurang nyaman karena terasa begah di bagian perutnya. Hal inilah yang membuatnya menjadi susah untuk tidur.
Orang dewasa juga akan sulit tidur saat lapar, bukan? Begitu juga dengan bayi. Karena bayi belum bisa bicara, maka bayi akan rewel dan jadi sulit tidur jika hal ini terjadi.
2. Tidak Nyaman dengan yang Dikenakannya
Bayi ngantuk tapi susah tidur? Mungkin penyebabnya karena bayi tidak nyaman dengan apa yang dikenakannya. Misalnya saja popok yang sudah penuh.
Tidak hanya popok penuh saja, pakaian yang terlalu sempit atau tidak bisa menyerap keringat juga bisa membuat bayi merasa tidak nyaman. Hal ini bisa membuat bayi Anda akan rewel dan tidak bisa tidur.
3. Bayi Merasakan Sakit atau Kelelahan
Salah satu penyebab bayi mengalami sulit tidur adalah karena bayi merasa kelelahan atau sakit.[1] Ketika bayi Anda sakit, dia akan lebih sulit untuk tidur karena merasakan sakitnya.
Sakit yang membuat bayi jadi sulit tidur di antaranya yaitu:
- Demam
- Infeksi saluran napas
- Tumbuh gigi
- Infeksi pada telinganya
Selain sakit, aktivitas yang padat pada bayi juga bisa membuatnya kelelahan. Apalagi jika bayi tidak tidur siang, hal ini bisa membuatnya sulit tidur di malam hari.
4. Lingkungan Tidur yang Kurang Nyaman
Kenapa bayi susah tidur siang atau malam? Alasan yang terakhir adalah karena lingkungan tidurnya yang kurang nyaman. Lingkungan tidur ini termasuk tempat tidur dan kondisi ruang tidur bayi.
Kasur yang terlalu keras dan cahaya yang terlalu terang bisa mengganggu tidur bayi. Akibatnya bayi akan sulit tidur dan rewel sepanjang hari.
Cara Menidurkan Anak yang Susah Tidur
Jika penyebab bayi tidak bisa tidur karena kekenyangan atau justru lapar, Anda bisa menyusuinya terlebih dahulu, lalu membantunya untuk bersendawa. Tujuannya, agar perut bayi tidak begah sehingga dia akan lebih nyaman.
Jika bayi merasa tidak nyaman dengan apa yang dikenakannya, maka dia akan bisa langsung tertidur setelah ganti popok dan pakaian yang lebih nyaman.
Lalu bagaimana jika hal ini sudah dilakukan tapi bayi Anda tetap rewel dan sulit tidur? Coba cara-cara berikut ini untuk menidurkan bayi yang sulit tidur.
1. Atur Pencahayaan Ruang Tidur Bayi
Yang bisa Anda lakukan pertama kali untuk mengatasi bayi susah tidur adalah mengatur pencahayaan ruang tidurnya. Hindari menggunakan lampu yang terlalu terang untuk malam hari. Sebaiknya gunakan lampu tidur agar bayi merasa nyaman.
Di siang hari, sebaiknya matikan lampu ruang tidur. Nah, agar tidak terlalu gelap, Anda bisa membuka jendela. Hal ini juga bisa membantu bayi Anda untuk mengenal waktu siang dan malam.
2. Buat Jadwal dan Rutinitas Sebelum Tidur
Membuat jadwal dan membiasakan untuk melakukan rutinitas sebelum tidur bisa membantu bayi tidur lebih cepat.[2] Bayi yang mengalami sulit tidur bisa jadi karena jadwal tidurnya yang berantakan.
Nah, buatlah jam tidur siang dan tidur malam, kemudian patuhi jadwal tersebut. Awalnya memang cukup sulit, tapi lama-kelamaan bayi akan terbiasa.
3. Biasakan Tidur Siang yang Cukup
Bayi sulit tidur bisa karena terlalu lama tidur siang. Solusinya, biasakan bayi Anda untuk tidur siang yang cukup. Lama ideal tidur siang bayi tergantung usianya.[3]
Untuk bayi usia kurang dari tiga bulan sekitar 3-4 jam setiap harinya. Sedangkan untuk bayi usia 4 sampai 12 bulan, waktu tidur siang ideal adalah sekitar 2-3 jam. Memasuki usia 1 – 5 tahun, waktu tidur anak akan berkurang hingga menjadi 1 jam tidur siang.
4. Gunakan Tempat Tidur yang Nyaman
Cara efektif agar bayi cepat tidur dan tidak rewel adalah dengan menggunakan tempat tidur yang nyaman. Anda bisa pilih matras khusus toddler dari Domibed.
Matras Domibed ini sudah pasti nyaman untuk tidur para toddler, terutama bayi, karena terbuat dari bahan berkualitas terbaik yang aman untuk kulit mereka. Selain itu, ada banyak pilihan ukuran matras yang bisa Anda pilih.
Nah, kini Anda sudah tahu apa penyebab dan cara menidurkan bayi yang susah tidur, bukan? Pastikan Anda memenuhi kebutuhan bayi dengan tepat dan memberikannya tempat tidur yang nyaman. Pasalnya, kualitas tidur anak juga mempengaruhi tumbuh kembangnya.